Breaking News
light_mode

Layanan KB Gratis Peringati Harganas di Desa Kecurit, Bupati Sosialisasikan Program “Dua Anak Hebat”

  • calendar_month Sen, 29 Jun 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) memilih cara sederhana merayakan Hari Keluarga Nasional (Harganas) di tengah pandemi.

BKKBN menjadikan momentum Harganas sebagai ajang pelayanan serentak guna mengatrol kesertaan ber-KB yang diperkirakan drop selama masa pandemi.

Secara nasional, BKKBN menargetkan pelayanan serentak 1 juta akseptor bertepatan dengan peringatan ke-27 Harganas pada hari ini, Senin, 29 Juni 2020.

Di Kabupaten Mempawah peringatan Harganas berlangsung dengan pemasangan KB gratis di Desa Kecurit, Kecamatan Toho.

“Program pemasangan sejuta akseptor yang di gagas BKKBN ini dilaksanakan serentak se Indonesia. Kita kegiatan ini banyak mendatangkan manfaat bagi masyarakat Kabupaten Mempawah. Untuk itu, bagi kaum ibu jangan takut dan ragu. Pelayanan KB gratis ini sama bagusnya dengan yang ada di rumah sakit,” ujar Bupati Erlina menghadiri peringatan Harganas di Desa Kecurit, Kecamatan Toho.

Menurutnya, program Pemerintah Pusat (Pempus) ini untuk menuju keluarga sehat. Tapi tahun ini berbeda. Jika sebelumnya BKKBN gencar mensosialisasikan “Dua Anak Cukup, sekarang menjadi “Dua Anak Hebat”.

“Jadilah keluarga hebat, sejahtera dan sentosa. Mendidik anak-anak menjadi anak cerdas, mandiri dan terdepan sesuai visi misi Kabupaten Mempawah,” katanya.

Kabid pengendalian penduduk BKKBN Provinsi Kalbar, Gugus S menyatakan bahwa program ini tidak hanya mencari peserta KB baru tetapi peserta aktif diharapkan dapat mendukung pencapaian target sejuta akseptor dan mendapatkan rekor MURI.

“Saya berterima kasih kepada seluruh unsur Desa Kecurit yg telah menyukseskan kegiatan ini. Dengan semboyan baru dua anak hebat diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan kesehatan keluarga,”pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Masyarakat Diminta Kawal Kinerja Kades Sungai Purun Besar

    Masyarakat Diminta Kawal Kinerja Kades Sungai Purun Besar

    • calendar_month Sen, 13 Nov 2017
    • 1Komentar

    LensaKalbar – Masyarakat Desa Sungai Purun Besar, Kecamatan Segedong diimbau mengawal kinerja kepala desa (kades) terpilih, Basuni. Imbauan itu disampaikan Bupati Mempawah, Ria Norsan, agar program pembangunan dan pelayanan yang dilaksanakan kades terarah dan tepat sasaran. Bupati Mempawah dua periode ini berharap, kinerja Basuni memberikan dampak positif bagi kemajuan desa dan kesejahteraan masyarakat Desa Sungai […]

  • Kabut Asap, Ketua MUI Ajak Umat Bertobat

    Kabut Asap, Ketua MUI Ajak Umat Bertobat

    • calendar_month Rab, 18 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bencana kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan adalah bukti nyata kerusakan di bumi akibat ulah tangan manusia. Padahal Allah Taala menciptakan manusia sebagai khalifah yang seharusnya menebarkan rahmat kepada alam. Hal ini diingatkan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Kubu Raya K.H. Zamroni Hasan dalam ceramahnya saat memimpin salat Istisqa di Halaman […]

  • Terpencil dan Tertinggal, Desa Tanjung Miru Dapat Pelayanan Kesehatan Gratis

    Terpencil dan Tertinggal, Desa Tanjung Miru Dapat Pelayanan Kesehatan Gratis

    • calendar_month Ming, 6 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sintang akan memberikan pelayanan kesehatan gratis di wilayah terpencil dan tertinggal. Salah satunya, Desa Tanjung Miru,Kecamatan Kayan Hilir. “Setelah 17 Agustus nanti, tim kita akan turun ke Desa Tanjung Miru,”kata Hary Sinto Linoh, Kepala Dinkes Sintang, ditemui di ruang kerjanya,kemarin. Sinto menilai, pelayanan kesehatan di Desa Tanjung Miru tersebut masih jauh dari harapan. Terlebih […]

  • Bupati Erlina Hadiri Rakornas TPAKD 2025, Dorong Akses Keuangan Daerah

    Bupati Erlina Hadiri Rakornas TPAKD 2025, Dorong Akses Keuangan Daerah

    • calendar_month Jum, 10 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Erlina, menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) 2025 di Balai Kartini, Jakarta, Jumat (10/10/2025). Kegiatan yang digelar OJK bekerja sama dengan Kementerian Dalam Negeri dan Kemenko Perekonomian itu mengangkat tema “Memperkuat Ketahanan Ekonomi Nasional melalui Peningkatan Akses Keuangan Daerah.” Rakornas bertujuan menyelaraskan program kerja percepatan akses […]

  • Restorasi Rumah Tua Bersejarah

    Restorasi Rumah Tua Bersejarah

    • calendar_month Jum, 15 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Keberadaan rumah-rumah tua di tepian Sungai Kapuas menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Melihat rumah tua yang masih berdiri hingga kini seolah membawa kembali ke masa lalu. Oleh sebab itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak berupaya melestarikan adat istiadat dan budaya termasuk arsitektur rumah tua. Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menerangkan, keberadaan […]

  • Warga 12 Desa Mengadu Dana Desa Disalahgunakan

    Warga 12 Desa Mengadu Dana Desa Disalahgunakan

    • calendar_month Jum, 6 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Masyarakat 12 desa dari dua kecamatan yakni Kayan Hilir dan Hulu mengadu ke Komisi A DPRD Kabupaten Sintang. Mereka meminta kepada legislatif sebagai perpanjangan tangan rakyat agar memperjelas peruntukan dana desa di 12 desa itu. Lantaran mereka menilai ada kejanggalan dalam peruntukannya. Ihwal tersebut diungkapkan langsung oleh Ketua Komisi A DPRD Sintang, Santosa. […]

expand_less