Breaking News
light_mode

Menuju New Normal, Pemulihan Ekonomi jadi Fokus Pemkab Mempawah

  • calendar_month Sel, 2 Jun 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Menghadapi tatanan kehidupan normal yang baru atau new normal. Pemerintah Kabupaten Mempawah memfokuskan untuk pemulihan ekonomi. Selain itu, penanganan kesehatan dan juga keselamatan jiwa tetap menjadi yang diperhatikan.

“New normal bertujuan memulihkan perekonomian di Kabupaten Mempawah. Dan ini akan disertai dengan pengendalian risiko penularan covid-19 yang komprehensif,” kata Bupati Mempawah, Hj Erlina usai mengikuti video conference bersama Gubernur Kalbar dan Wakil Gubernur Kalbar terkait penerapan new normal di Kantor Bupati Mempawah, Selasa (2/6/2020).

Adapun kunci keberhasilan tatanan normal baru, menurut Bupati Erlina adalah disiplin dan taat pada protokol kesehatan, seperti selalu memakai masker, cuci tangan pakai sabun dan jaga jarak minimal 1 meter, juga tidak berkerumun selama wabah Covid-19 masih ada.

Karena itu, Bupati Erlina mengaku siap menerapkan new normal di wilayahnya. Namun hingga saat ini pihaknya masih menunggu arahan dari pemerintah pusat dan provinsi terkait penetapan new normal.

Insyaallah, kita siap ikuti dan menerapkan new normal,” ujarnya.

Bupati Erlina memahami bahwa new normal merupakan upaya terkait pemulihan aspek ekonomi. Meski begitu, dia menyebut new normal masih sebatas wacana.

“Pemerintah mengembalikan dalam arti masalah ekonomi. Cuma pembatasan ini mungkin nanti diterapkan, saat ini baru wacana karena masih menunggu intruksi dari pusat dan provinsi,” katanya.

Sebagai tahap awal menuju new normal, kata Bupati Erlina, Pemerintah berencana akan membuka kembali akitivitas tempat ibadah dan kegiatan ekonomi. Langkah itu diambil agar dapat memulihkan ekonomi masyarakat di tengah pandemi virus Corona atau Covid-19 ini.

“Mudah – mudahan dengan adanya new normal ini masyarakat akan merasa terbantu. Biar bagaimana pun tujuan dari pada new normal ini untuk masyarakat agar dapat beraktivitas kembali, namun tetap menjalankan protokol kesehatan,” ungkapnya.

Apalagi Bupati menilai, ekonomi masyarakatnya saat ini dalam kondisi vakum. Karena itu, penerapan new normal nantinya diharapkan dapat memperbaiki keadaan.

“Sebetulnya new normal ini penting juga. Apalagi ekonomi kita sekarang dalam kondisi vakum nih. Apa pun yang akan dilakukan saat ini tidak bisa. Tapi untuk menerapkannya kita tetap menunggu intruksi pusat dan provinsi dulu,” katanya.

Berhasil tidaknya new normal,  tergantung pada masyarakat yang menjalani sistem pola hidup baru ini. Sebab salah satu kunci keberhasilan new normal adalah kesadaran masyarakat itu sendiri untuk menuju pola hidup sehat.

“Pulih tidaknya kondisi saat ini, tergantung dari kesadaran masyarakat itu sendiri. Tentunya ini akan merubah gaya hidup kita sebelumnya. Tapi ibu yakin, masyarakat yang tadinya tidak biasa jadi terbiasa. Contoh penggunaan masker baik diluar kantor atau dalam kantor sudah banyak yang menerapkannya. Jadi, new normal ini diyakini akan merubah masyarakat agar lebih menuju pola hidup sehat,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bangunan Lama Dirobohkan

    Bangunan Lama Dirobohkan

    • calendar_month Sel, 24 Okt 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Proses renovasi Masjid Agung Al Falah Mempawah telah memasuki tahap merobohkan bangunan lama. Salat Jumat pada 6 September lalu menjadi yang terakhir dilaksanakan di bangunan lama. “Bangunan lama pada bagian lantai terdapat retak, sehingga sudah sangat layak untuk dilakukan renovasi,” ujar Ketua Pengurus Masjid Agung Alfalah, H Syahril. Dia menjelaskan, pertimbangan merobohkan bangunan lama […]

  • IJS Gandeng HCC Kalbar Deteksi Hoaks

    IJS Gandeng HCC Kalbar Deteksi Hoaks

    • calendar_month Sab, 30 Mar 2019
    • 0Komentar

    Kurniawan: Hoaks Musuh Bersama Bangsa dan Negara Kita! LensaKalbar – Ikatan Jurnalis Sintang (IJS) bekerja sama dengan Hoax Crisis Center (HCC Kalbar) menggelar pendidikan deteksi hoaks dan kampanye publik anti hoaks, Sabtu (30/3/2019). Kegiatan tersebut dihadiri Bupati Sintang, Jarot Winarno yang diwakili Kabag Humas dan Protokol Setda Kabupaten Sintang, Kurniawan, Kabag Ops Polres Sintang, Kompol […]

  • Catat! 3 Poin Peduli Pilkada Serentak 2018

    Catat! 3 Poin Peduli Pilkada Serentak 2018

    • calendar_month Sen, 19 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Peduli terhadap pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2018 terus menerus digaungkan berbagai pihak. Bahkan sejak belum dimulainya tahapan dalam mementum memilih pemimpin ini. Menurut Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Mempawah, Gusti Ramlana, peduli Pilkada itu terdiri atas 3 poin penting, yang mesti diingat dan diterapkan seluruh elemen masyarakat. Ketiga poin Peduli Pilkada Serentak […]

  • Sosialisasi Jaga Desa

    Sosialisasi Jaga Desa

    • calendar_month Rab, 14 Agu 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah melalui Inspektorat Daerah menggelar Sosialisasi Jaga Desa di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah, Rabu (14/8/2024). Kegiatan tersebut mengangkat tema “Bersama Tolak Pungutan Liar untuk Mewujudkan Aparatur Pemerintahan Desa yang Berintegritas dan Anti Korupsi”. Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Mempawah, Juli Suryadi yang membuka kegiatan tersebut mengatakan bahwa sesuai dengan amanat […]

  • Bupati Erlina Puji Kekompakan Kades Peniti Besar dan Camat Segedong

    Bupati Erlina Puji Kekompakan Kades Peniti Besar dan Camat Segedong

    • calendar_month Jum, 1 Jul 2022
    • 0Komentar

    Lensakalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina memberikan apresiasi dan pujian kepada Kepala Desa Peniti Besar dan Camat Segedong atas diresmikannya “Dermaga Desa Peniti Besar”, Jumat (1/7/2022). Pasalnya kedua pucuk pimpinan di Kecamatan Segedong ini dinilainya kompak memberikan ide dan gagasannya dalam membangun wilayahnya masing-masing. Dengan diresmikannya dermaga tersebut, orang nomor satu di Bumi Galaherang ini […]

  • Bupati Erlina dan Wabup Juli Hadiri Pembukaan MTQ XXXIII

    Bupati Erlina dan Wabup Juli Hadiri Pembukaan MTQ XXXIII

    • calendar_month Ming, 14 Sep 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan Barat resmi dibuka Gubernur Kalbar, Ria Norsan di Stadion Uncak Kapuas, Putussibau, Minggu (14/9/2025) malam. Pembukaan ditandai dengan pemukulan bedug oleh Gubernur, diikuti pemukulan rebana para kepala daerah se-Kalbar. Hadir dalam acara tersebut, Bupati Mempawah Erlina, Wakil Bupati Juli Suryadi, Ketua TP-PKK Rosnilawati, dan Sekda […]

expand_less