Breaking News
light_mode

Masa Belajar di Rumah Kembali di Perpanjang Hingga 30 Mei 2020

  • calendar_month Kam, 30 Apr 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak kembali memperpanjang masa belajar di rumah bagi siswa TK/PAUD, SD dan SMP di Kota Pontianak hingga tanggal 30 Mei 2020. Hal itu sebagaimana tertuang dalam Surat Edaran Nomor 25/Disdikbud/2020 tanggal 30 April 2020 tentang perpanjangan masa belajar peserta didik dari rumah.

Langkah ini dilakukan lantaran memperhatikan situasi dan kondisi masa darurat penyebaran virus corona (Covid-19) di Kalimantan Barat umumnya dan Kota Pontianak khususnya.

“Perpanjangan masa belajar di rumah ini akan ditinjau kembali sesuai dengan situasi,” ujar Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, Kamis (30/4/2020).

Selama masa belajar di rumah, lanjutnya, para kepala sekolah diminta melakukan pemantauan proses pembelajaran terhadap tenaga pendidik secara daring atau jarak jauh. Selain itu, sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona, para kepala sekolah juga harus memantau keberadaan tenaga pendidik dan tenaga kependidikan di sekolah.

“Melalui aplikasi share location Whatsapp agar tidak melakukan aktivitas di luar rumah bila tidak ada keperluan penting dan tidak bepergian ke luar daerah Kota Pontianak,” tegasnya.

Edi juga meminta kepada Pengawas Pembina Sekolah dan Penilik Non Formal untuk melakukan pemantauan atau supervisi sesuai tugas pokok dan fungsinya masing-masing. “Saya minta seluruh sekolah mematuhi ketentuan ini,” pungkasnya. (LK1/jim/prokopim)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Desa Mandiri Bantu TNI Wujudkan Pertahanan

    Desa Mandiri Bantu TNI Wujudkan Pertahanan

    • calendar_month Jum, 22 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Program Desa Mandiri yang dicanangkan Gubernur Kalbar disambut baik semua kalangan. Tak terkecuali Kodam XII/Tpr. Bahkan, Pangdam XII/Tpr, Mayor Jenderal TNI Achmad Supriyadi berkomitmen mendukung penuh program Desa Mandiri tersebut.  Lantaran dinilai memiliki peranan sangat penting membantu TNI dalam mewujudkan sistem pertahanan. “Sesuai dengan sistem pertahanan yang dianut negara Indonesia yakni defensif aktif […]

  • Jarot Beberkan Alasannya Tolak PLBN Tipe C

    Jarot Beberkan Alasannya Tolak PLBN Tipe C

    • calendar_month Rab, 25 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tanpa ragu-ragu dan tegasnya Bupati Sintang, Jarot Winarno menolak izin pembangunan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Sungai Kelik, Kecamatan Ketungau Hulu. Ihwal itu disampaikan kepada Asisten Koordinasi Intelijen Pertahanan Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Republik Indonesia, Andi Tauifiq saat memimpin rapat di Aula Bappeda Sintang, Rabu (25/9/2019). Orang nomor satu di […]

  • Bupati Erlina Minta Dido’akan “Mempawah” Menjadi Kabupaten yang Cerdas, Mandiri, Terdepan dan Beragamis

    Bupati Erlina Minta Dido’akan “Mempawah” Menjadi Kabupaten yang Cerdas, Mandiri, Terdepan dan Beragamis

    • calendar_month Sab, 11 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kedekatan dan keharmonisan seorang umara dengan ulama adalah sebuah keharusan dalam melaksanakan roda pemerintahan, pembangunan dan pembinaan kemasyarakatan. Hubungan dan silaturrahmi yang baik tersebut perlu dilakukan agar pelaksanaan roda pemerintahan, pembangunan dan pembinaan kemasyarakatan dapat berjalan dengan baik dan lancar. Inilah yang menjadi alasan dan dorongan Bupati Mempawah, Hj Erlina sehingga disetiap momen […]

  • Alkohol di Mempawah Sulit Ditemukan? Tenang! Bayclin Bisa jadi Pengganti Cairan Desinpektan

    Alkohol di Mempawah Sulit Ditemukan? Tenang! Bayclin Bisa jadi Pengganti Cairan Desinpektan

    • calendar_month Kam, 19 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Di tengah mewabahnya virus corona atau Covid-19, masker, hand sanitizer, dan alkohol menjadi produk yang paling banyak dicari orang, bahkan saat ini untuk mendapatkan ketiga produk itu di pasaran sangat sulit, dan harganya juga sangat mahal. Hal ini tentu menjadi kegelisahan bagi masyarakat yang membutuhkannya. Alkohol adalah bahan utama untuk pembuatan disinpektan. Namun […]

  • Wahai Pertamina, Jujurlah Masihkah Premium Dijual?

    Wahai Pertamina, Jujurlah Masihkah Premium Dijual?

    • calendar_month Jum, 3 Nov 2017
    • 1Komentar

    LensaKalbar – Sulitnya mendapatkan premium di Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum (SPBU) di Kabupaten Sintang, menimbulkan berbagai persepsi di masyarakat. Seyogianya, duduk pesoalannya harus diperjelas, apakah masih dijual atau tidak. “Pihak berwenang seperti Pertamina, setidaknya perlu menyampaikan ke masyarakat tentang premium ini. Kuota premium masih diberikan atau tidak bagi Sintang,” kata Supriyadi, Ketua Angkatan Muda […]

  • Peringatan Maulid, Bupati Ajak Rakyatnya Teladani Nabi Muhammad

    Peringatan Maulid, Bupati Ajak Rakyatnya Teladani Nabi Muhammad

    • calendar_month Sen, 10 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H digelar di Masjid Jamiatul Anwar, Desa Nusapati Kecamatan Sungai Pinyuh, Minggu (9/10/2022). Pada kegiatan tersebut, panitia setempat mendatangkan Syekh Anas Said Azzu’bi dan dihadiri Bupati Mempawah, Hj Erlina serta dihadiri seluruh jamaah di desa tersebut. Bupati Erlina berharap peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan momentum kita […]

expand_less