Breaking News
light_mode

Desa Diharapkan Bisa Inovasi Lintas Sektor

  • calendar_month Sel, 7 Apr 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Anggota DPRD Kabupaten Sintang, Kusnadi menyarankan agar desa dapat berinovasi melalui lintas sektor yang ada. Pasalnya dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan, umumnya usulan yang disampaikan sebagian besar adalah terkait dengan infrastruktur.

Menurutnya, pembangunan infrastruktur ini akan berdampak juga pada peningkatan ekonomi dari berbagai sektor, baik pendidikan, kesehatan, pertanian, industri, dan lainnya.

Karena itu, dirinya berharap agar desa dapat memanfaatkan potensi dari sektor-sektor yang ada dan bisa mengembangkannya untuk meningkatkan perekonomian yang ada di desa.

“Kita mendorong desa untuk berinovasi sebagaimana agar dapat meningkatkan perkonomeian masyarakat di pedesaan,” kata Kusnadi, Selasa (7/4/2020).

Menurut Kusnadi, melalui dana desa setidaknya ada terobosan yang sudah dimulai oleh desa, baik itu terkait dengan industri, pertanian, dan pariwisata.

“Pemerintah juga melalui OPD terkait bisa memberikan suport sehingga apa yang sudah dimulai desa juga bisa berkelanjutan dengan baik,” katanya.

Politisi Partai PKB ini mengatakan, banyak persoalan di desa yang saat ini memerlukan dukungan dari pemerintah daerah, di antaranya terkait dengan pertambangan tanpa izin. Akibat hal tersebut juga masyarakat mengalami kesulitan sehingga pihak desa harus melakukan terobosan yang diakomodasi dana desa dan sebagainya.

Dengan adanya dukungan pemerintah dalam berbagai hal tersebut, harapannya setiap persoalan di desa dalam rangka meningkatkan perekonomian dapat diatasi dan terobosan-terobosan yang dilakukan dapat memberikan hasil yang baik dan berkelanjutan. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Landak Pesan 1.000 Rapid Test

    Landak Pesan 1.000 Rapid Test

    • calendar_month Ming, 29 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Demi memastikan penyebaran virus Corona atau Covid-19, Pemerintah Kabupaten Landak akan melakukan Rapid Test untuk mengecek seseorang apakah terinfeksi atau tidak virus corona (Covid-19). Kepala Dinas Kesehatan Landak, Subanri mengatakan saat ini pihaknya sedang menunggu alat Rapid test tersebut. “Kita lagi menunggu alat rapid testnya karena alatnya belum datang, mungkin dua minggu lagi […]

  • Wabup Pagi Ingatkan Disperindagnaker Rutin Pantau Stok dan Harga Sembako

    Wabup Pagi Ingatkan Disperindagnaker Rutin Pantau Stok dan Harga Sembako

    • calendar_month Sen, 7 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Berbagai langkah konkret terus diambil Pemerintah Kabupaten Mempawah dalam menekan dan mengendalikan angka inflasi. Instasi terkait seperti Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Tenaga Kerja (Disperindagnaker) digenjot agar terus melakukan pemantauan stok sembako serta menjaga stabilitas harga bahan pokok. “Kami minta kepada Dinas Perindagnaker rutin memantau serta menjaga ketersediaan bahan pokok agar tidak terjadi lonjakan […]

  • Berikan Pelayanan Kesehatan Terbaik

    Berikan Pelayanan Kesehatan Terbaik

    • calendar_month Sel, 13 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina meminta pihak terkait untuk mempersiapkan berbagai fasilitas kesehatan yang memadai sebagai langkah antisipasi lonjakan kasus infeksi Covid-19 di wilayah yang dipimpinnya itu. “Kesiapan fasilitas kesehatan harus diantisipasi sedini mungkin, sehingga ketika akan digunakan fasilitas sudah siap tersedia. Selain itu kepada pihak terkait, seperti rumah sakit dan dinas kesehatan agar […]

  • Mulai Besok, PKB Sintang Buka Penjaringan Balon Bupati dan Wabup

    Mulai Besok, PKB Sintang Buka Penjaringan Balon Bupati dan Wabup

    • calendar_month Rab, 15 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Sintang membuka penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati. Penjaringan resmi dibuka mulai besok, Kamis (16/1/2020) hingga Rabu (22/1/2020). Dalam penjaringan ini, PKB membuka pintu seluas-luasnya bagi masyarakat. Bahkan PKB juga mempersilahkan bagi seluruh tokoh dari internal partai yang ingin mendaftarkan diri menjadi bakal calon bupati dan wakil bupati. […]

  • Pontianak Raih Anugerah Revolusi Mental

    Pontianak Raih Anugerah Revolusi Mental

    • calendar_month Kam, 22 Des 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menerima penghargaan Anugerah Revolusi Mental (ARM) Tahun 2022 dari Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI. Penghargaan berupa trofi diserahkan langsung oleh Wakil Presiden (Wapres) RI KH Ma’ruf Amin didampingi Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendi kepada Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan di Hotel Borobudur […]

  • Selain Infrastruktur, Kecamatan Pontianak Selatan Usulkan Peningkatan SDM

    Selain Infrastruktur, Kecamatan Pontianak Selatan Usulkan Peningkatan SDM

    • calendar_month Rab, 10 Feb 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pembangunan di wilayah Kecamatan Pontianak Selatan tidak hanya memfokuskan bidang fisik saja, tetapi juga non fisik. Camat Pontianak Selatan, Fursani mengatakan, dalam usulan Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tingkat Kecamatan Pontianak Selatan, selain infrastruktur, bidang perekonomian dan sumber daya alam, pihaknya juga mengusulkan pemberdayaan masyarakat dan pembangunan manusia. “Jadi kami mengusulkan tidak […]

expand_less