Breaking News
light_mode

Warga Sungai Purun Kecil Temukan Buaya Rawa Sepanjang 2 Meter

  • calendar_month Ming, 29 Mar 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Warga Desa Sungai Purun Kecil, Kecamatan Sungai Pinyuh, Kabupaten Mempawah, dikagetkan dengan penemuan seekor buaya berukuran 2 meter dengan berat 50 kilogram.

Seekor buaya berjenis kelamin perempuan (betina) itu pertama kali ditemukan oleh Heri (35) dan Nanda (30) warga Desa Purun Kecil, Kecamatan Sungai Pinyuh di lokasi bekas tambak udang milik PT Bumi Raya, Dusun Nikmat, Desa Purun Kecil, Minggu (29/3/2020) pukul 10.30 WIB.

“Ya, benar ada warga yang menenukan seekor buaya rawa, panjangnya 2 meter dengan berat 50 kilogram,” kata Paur Humas Polres Mempawah, Ipda Lidwina.

Menurut Lidwina, pada pukul 10.30 WIB, pihak kepolisian mendapatkan informasi bahwa ada warga mengamankan seekor buaya rawa. Mendapat informasi tersebut, pihak kepolisian langsung mendatangi lokasi penemuan buaya itu.

Tiba dilokasi, lanjut Lidwina, ternyata informasi yang diterima benar adanya. Buaya rawa itu ternyata pertama kalinya ditemukan oleh Heri dan Nanda yang merupakan warga setempat.

“Saat ini, buaya rawa itu kita amankan di Polsek Sungai Pinyuh, rencanannya akan kita serahkan ke BKSDA,” jelas Lidwina.

Berdasarkan hasil keterangan warga setempat, ungkap Lidwina, tidak ada yang mengetahui asal usul buaya tersebut. Sebab baru kali pertamanya buaya itu menampakan diri.

“Apakah buaya tersebut sengaja di pelihara atau berasal dari alam bebas masih belum diketahui, tapi sejak ditangkapnya buaya tersebut tidak ada menelan korban jiwa akibat dimangsa buaya. Namun, tidak menutup kemungkinan masih ada buaya rawa lain berada di lokasi penemuan,” ungkapnya.

Walau demikian, Lidwina menghimbau kepada warga setempat untuk berhati-hati khususnya kepada anak-anak agar menjauh lokasi penemuan buaya rawa itu.

“Jangan bermain atau mandi di bekas lokasi tambak tersebut,” pungkas Lidwina. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bangun Kesejahteraan Masyarakat, Edi – Muda Teken MoU

    Bangun Kesejahteraan Masyarakat, Edi – Muda Teken MoU

    • calendar_month Rab, 19 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kubu Raya sepakat melakukan kerjasama dalam beberapa sektor. Kesepakatan itu dituangkan dalam sebuah nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) yang ditandatangani oleh Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono dan Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan di Ruang Praja Utama Kantor Bupati Kubu Raya, Rabu (19/6/2019). […]

  • Berikan Imunisasi JE di Sekolah

    Berikan Imunisasi JE di Sekolah

    • calendar_month Ming, 22 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono mendorong pemerintah daerah melalui Dinas Kesehatan agar memberikan imunisasi JE di lingkungan sekolah, khususnya tingkat sekolah dasar. “Siswa SD harus menjadi prioritas utama pemerintah dalam menjaga kesehatan siswa. Dan kami mendukung upaya pemerintah dalam memberikan imunisasi JE kepada siswa. Tentunya ini untuk kebaikan […]

  • Komitmen Dukung Kegiatan Keagamaan Masyarakat

    Komitmen Dukung Kegiatan Keagamaan Masyarakat

    • calendar_month Rab, 13 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah berkomitmen mendukung tiap kegiatan keagamaan yang bernilai positif dan berdampak luas pada lingkungan masyarakat. Hal inipun diungkapkan Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi ketika menerima audiensi Baitulmall Syuhada Indonesia di ruang kerjanya, Rabu (13/7/2022). “Pemerintah Kabupaten Mempawah selalu mendukung semua kegiatan yang bernilai positif dan bernilai dakwah bagi umat serta […]

  • Wabup Sudiyanto Minta CSR Perusahaan Sejalan dengan Rencana Pemkab Sintang

    Wabup Sudiyanto Minta CSR Perusahaan Sejalan dengan Rencana Pemkab Sintang

    • calendar_month Jum, 12 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang terus berupaya membangun melalui berbagai arah kebijakan guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Karena itu, seluruh perusahaan yang beroperasi di Kabupaten Sintang agar memenuhi tanggung jawabnya melalui Peraturan Bupati Sintang Nomor 54 Tahun 2016 tentang Tanggung Jawab Sosial Perusahaan. “Jadi, perusahaan yang akan memberikan CSR-nya diharapkan dapat melakukan penyesuaian dengan rencana Pemkab […]

  • 1.303 Peserta Berlaga di Porseni PAUD-Dikmas

    1.303 Peserta Berlaga di Porseni PAUD-Dikmas

    • calendar_month Rab, 27 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 1.303 peserta Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Gebyar dan Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) – Pendidikan Masyarakat (Dikmas) siap bertanding. Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menilai digelarnya Porseni ini sebagai hal positif bagi anak-anak. “Porseni ini selain untuk menggali potensi yang dimiliki anak-anak, juga bisa […]

  • PT WIKA Pastikan 26 Pekerja Kontak Langsung dengan PR dalam Kondisi Sehat

    PT WIKA Pastikan 26 Pekerja Kontak Langsung dengan PR dalam Kondisi Sehat

    • calendar_month Ming, 10 Mei 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – 26 pekerja PT WIKA yang dianggap kontak langsung dengan pasien konfirmasi positif Covid-19 berinisial PR dipastikan dalam kondisi stabil, sehat, dan tanpa gejala apapun. Ihwal tersebut ditegaskan Manager Kontruksi dan Koordinator Humas Tim Satgasus Covid-19 PT WIKA, Daniel Resdianto, Jumat (8/5/2020). “Kondisi kesehatan seluruh pekerja dan karyawan PT WIKA dalam kondisi baik semua […]

expand_less