Breaking News
light_mode

Kubu Raya Tuan Rumah Kejuprov Bridge XVII

  • calendar_month Ming, 15 Sep 2019
  • comment 0 komentar

LensaKlabar – Kabupaten Kubu Raya menjadi tuan rumah Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Kalbar XVII Bridge 2019.

Kegiatan dibuka langsung Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan di Gardenia Resort and Spa Kubu Raya, Jumat (13/9/2019).

Kegiatan bertemakan “Bridge Sebagai Jembatan untuk Meraih Prestasi” itu juga dihadiri Ketua Gabungan Bridge Seluruh Indonesia (Gabsi) Kalbar Abdul Hadi, Pengurus KONI Kalbar Suhadi Suwondo, Kadisporapar Kubu Raya Cicilia Tri Agustina, Ketua KONI Kubu Raya Yakub, dan para atlet, pelatih, dan ofisial bridge dari kabupaten/kota se-Kalimantan Barat.

Ketua Panitia Penyelenggara Kejurprov, Abdul Aziz, menuturkan, kejurprov diikuti atlet bridge dari delapan kabupaten/kota se- Kalimantan Barat. Yakni Kabupaten Kubu Raya, Kota Pontianak, Kota Singkawang, Kabupaten Sambas, Sanggau, Kayong Utara, Landak, dan Sintang.

“Kita berharap kejuaraan ini berlangsung dengan baik dan lancar tanpa ada kendala apapun,” kata Abdul Aziz.

Ia menerangkan, kejurprov mempertandingkan beberapa kategori, yakni open beregu yang diikuti 10 tim dan kategori usia 24 yang diikuti 11 tim dari berbagai klub bridge di Kalbar.

“Kita juga berharap melalui kejuaraan ini dapat melahirkan atlet terbaik yang bisa menjadi juara nasional bahkan internasional,” harapnya.

Bupati Muda Mahendrawan menuturkan, Pemkab Kubu Raya menyambut baik Kejurprov Bridge XVII yang digelar di Kabupaten Kubu Raya.

Menurut dia, bridge merupakan olahraga yang dapat memberikan ruang yang baik bagi generasi milenial saat ini.

“Bridge ini bisa melatih kecerdasan sekaligus berbikir untuk langkah yang terbaik. Maka saya juga setuju dengan adanya konsep bridge masuk ke sekolah,” ujarnya.

Ia menerangkan, pemain bridge produktif untuk menjadi ekstrakurikuler di sekolah karena permainan ini cukup digemari para pelajar.

“Olahraga Bridge ini juga merupakan olahraga internasional yang memiliki sejarah yang cukup panjang,” kata Muda.

Muda berharap ajang kejurprov dapat menambah semangat para atlet bridge untuk berprestasi lebih baik ke depannya.

Muda menuturkan ajang bridge dapat menjadi event pariwisata di Kubu Raya. Terlebih saat ini Pemkab Kubu Raya sedang fokus untuk mengembangkan wisata-wisata lokal maupun event-event budaya.

“Olahraga juga menjadi target untuk event wisata, karena bandara ada di Kubu Raya. Sangat sayang jika kita tidak maksimalkan termasuk bridge ini,” katanya.

Muda juga berharap melalui event kejurprov dapat mempererat silaturahmi dan persahabatan antar kabupaten/kota di Kalimantan Barat.

“Mudah-mudahan melalui event ini semakin banyak para generasi milenial yang gemar dengan bridge ini,” tutupnya. (Jek/Humpro)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tertibkan Gepeng, Dinsos Sintang Akan Koordinasi dengan Instansi Terkait

    Tertibkan Gepeng, Dinsos Sintang Akan Koordinasi dengan Instansi Terkait

    • calendar_month Rab, 30 Jan 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dinas Sosial berencana akan melakukan penertiban terhadap pengamen, gelandangan dan pengemis, anak punk serta orang gila. Hanya saja, tidak dalam waktu dekat ini. “Rencana sih ada. Tapi blum dalam waktu dekat ini. Kita perlu rapat dan musyawarah dulu dengan instansi terkait,” kata Kepala Bidang (Kabid) Rehabilitasi, Perlindungan dan Jaminan Sosial, Dinas Sosis (Dinsos) […]

  • Enam Desa di Sepauk Bakal Produksi Minyak Goreng

    Enam Desa di Sepauk Bakal Produksi Minyak Goreng

    • calendar_month Sab, 6 Okt 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bagi enam desa yang ada di Kecamatan Sepauk, Kabupaten Sintang diminta segera membentuk Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Direncanakan, BUMDes akan memproduksi minyak goreng yang berbahan dasar kelapa sawit. Enam desa di Kecamatan Sepauk itupun adalah: Desa Manis Raya Sepulut Buluh Kuning Temawang Bulai Bedayan dan Temawang Muntai “BUMDes yang dibangun itu akan […]

  • <b>“Bola Panas”</b> SK Pimpinan Dewan, Hanura Sintang Digonjang Kisruh Internal

    “Bola Panas” SK Pimpinan Dewan, Hanura Sintang Digonjang Kisruh Internal

    • calendar_month Sel, 8 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) kembali digonjang kisruh internal. Kini ‘bola panas’ itu dilemparkan ke Ketua DPD Hanura Kalbar, Suyanto Tanjung. Dimana, Ketua DPC Hanura Sintang, Heri Jamri menilai Ketua DPD Hanura, Suyanto Tanjung tidak rasional dan tidak mengikuti mekanisme partai soal penetapan SK Wakil Ketua DPRD Sintang. “Ini kebijakan yang mengorbankan kadernya […]

  • Pansus LKPJ, Legislatif Minta Pemkab Sintang Tingkatkan Mutu dan Kualitas Pendidikan

    Pansus LKPJ, Legislatif Minta Pemkab Sintang Tingkatkan Mutu dan Kualitas Pendidikan

    • calendar_month Jum, 17 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Terdapat beberapa rekomendasi dan catatan yang dibacakan Pansus Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) selaku legislatif kepada eksekutif. Salah satunya adalah mutu dan kualitas pendidikan di Bumi Senentang. Sebab, berdasarkan hasil peninjauan di lapangan yang dilakukan sejumlah anggota panitia khusus (Pansus) masih ditemukannya mutu, kualitas serta sarana dan prasarana pendidikan yang tidak merata. Olehkarenanya, […]

  • Awas Longsor di Peneriman, Masyarakat Diimbau Waspada

    Awas Longsor di Peneriman, Masyarakat Diimbau Waspada

    • calendar_month Rab, 13 Sep 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Bukit Peneriman, Kecamatan Sungai Pinyuh longsor, Minggu (10/9) pagi. Kondisi itu pun diakibatkan hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur sebagai Kabupaten Mempawah. Melihat kondisi tersebut, Pemerintah Kabupaten Mempawah tidak mau kecolongan. Langkah strategis pun diambil. “Langkah pertama kita menghentikans eluruh aktifitas pertambangan di wilayah longsor itu. Kemudian, masyarakat setempat diimbau untuk selalu […]

  • Cegah DBD dengan Menjaga Kebersihan Sekolah

    Cegah DBD dengan Menjaga Kebersihan Sekolah

    • calendar_month Ming, 12 Nov 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Untuk mencegah Demam Berdarah Dengue (DBD), keberhasilan sekolah harus dijaga. Jangan sampai lingkungannya jorok. Hal ini mutlak menjadi perhatian setiap Kepala Sekolah (Kepses), terutama yang baru dilantik. “Anak-anak yang terserang DBD, bukan berarti hanya digigit nyamuk Aedes Aegypti di rumahnya, tetapi bisa juga sewaktu mereka di sekolah,” ingat dr. Karolin Margret Natasa, Bupati […]

expand_less