Breaking News
light_mode

9 Negara Unjuk Gigi Tampilkan Atraksi Barongsai

  • calendar_month Kam, 20 Jun 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menyambut baik digelarnya Pontianak Lion Dance International Championship.

Kejuaraan Barongsai tingkat internasional ini digelar mulai tanggal 21-23 Juni 2019 di Gedung Olahraga Perbasi Pontianak. Peserta berasal dari sembilan negara, yakni Indonesia, Vietnam,Taipei, Singapura, Myanmar, Malaysia, Hongkong, China dan Australia.

“Alhamdulillah ini merupakan pertama kali Pontianak sebagai tuan rumah dimana Lion Dance atau barongsai ini menjadi salah satu cabang olahraga di bawah KONI,” ujarnya usai menjamu para peserta Lion Dance International di kediaman dinasnya, Kamis (20/6/2019) malam.

Ia berharap kejuaraan tingkat internasional di kota ini, menjadikan Pontianak kian terkenal seantero dunia. Hal ini juga sebagai motivasi dan dorongan semangat bagi para atlet barongsai atau Lion Dance unjuk gigi dengan menunjukkan prestasinya.

“Selain di tingkat internasional, kita juga berharap menjadi salah satu penyumbang medali emas pada PON di Papua,” katanya.

Selain melalui kompetisi ini, Edi meminta atraksi barongsai tidak hanya pada saat perayaan Imlek atau Cap Go Meh saja. “Tetapi juga ditampilkan pada saat event-event regional maupun nasional,” pungkasnya. (Nrt/Humpro)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jaga Kekompakan

    Jaga Kekompakan

    • calendar_month Sen, 6 Des 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dalam rangka persiapan mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Provinsi Kalimantan Barat ke-29 Tahun 2021 di Kabupaten Sintang, kafilah Kabupaten Mempawah mengikuti Pemusatan Latihan/ Training Center (TC). Kegiatan yang berlangsung di Wisma Chandramidi Mempawah tersebut dibuka Bupati Mempawah, Hj Erlina, Senin malam (6/12/2021). Ketua Panitia Rohmat Effendy menjelaskan, bahwa kegiatan training center yang […]

  • 6 Tim U-14 Ramaikan Piala Menpora

    6 Tim U-14 Ramaikan Piala Menpora

    • calendar_month Kam, 2 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Harjad Kota Sintang ke 657, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menggelar liga sepak bola berjenjang serta pembinaan dan peningkatan prestasi pemain sepak bola. Kick off telah digelar, Kamis (2/5/2019), di Lapangan Stadion Baning Sintang. Koordinator Wilayah Sintang Olahraga Sepak Bola Piala Menpora, Karyati  mengatakan bahwa ada 6 tim yang […]

  • Gunakan Anggaran Pembangunan Sebaik Mungkin

    Gunakan Anggaran Pembangunan Sebaik Mungkin

    • calendar_month Sen, 30 Mei 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (Kabupaten Sintang, Hikman Sudirman menyarankan agar dalam setiap melaksanakan pembangunan terutama di bidang infrastruktur, Pemerintah Kabupaten Sintang harus dapat menggunakan anggaran dengan sebaik-baik mungkin. “Wilayah kabupaten ini sangat luas, tentu dalam membangun infrastruktur baik jalan, jembatan, dan lain-lain memerlukan dana yang tidak sedikit, maka anggaran yang […]

  • Mempawah Komitmen Tingkatkan Kualitas dan Kinerja ASN

    Mempawah Komitmen Tingkatkan Kualitas dan Kinerja ASN

    • calendar_month Rab, 14 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah terus berupaya dan berkomitmen supaya aparatur sipil negara (ASN) dapat berinovasi dan meningkatkan kualitas kinerja, khususnya dalam memberikan pelayanan publik kepada masyarakat. “Bimtek ini sebagai upaya meningkatkan kualitas dan kinerja ASN dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ungkap Wakill Bupati Mempawah, H Muuhammad Pagi ketika menghadiri dan membuka kegiatan Bimbingan Teknis […]

  • Wako Ajak Masyarakat Tingkatkan Kepekaan Sosial

    Wako Ajak Masyarakat Tingkatkan Kepekaan Sosial

    • calendar_month Sel, 20 Des 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) ke-65 dan Hari Disabilitas Internasional (HDI) dimaknai Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono sebagai momentum meningkatkan rasa kebersamaan tanpa pandang kelas maupun golongan. Tak lupa ia mengajak seluruh masyarakat Kota Pontianak agar menanamkan rasa empati kepada sesama warga. “Masyarakat harus memiliki kepekaan sosial yang tinggi, jika ada […]

  • Mantapkan Kurikulum Merdeka

    Mantapkan Kurikulum Merdeka

    • calendar_month Kam, 16 Nov 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Florensius Ronny menghadiri kegiatan Pengembangan Karir Pendidik dengan tema “Pemantapan Kurikulum Merdeka” Tahun 2023. Kegiatan tersebut berlangsung di Gedung Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), Rabu (15/11/2023). Pada kesempatan tersebut, Florensius Ronny mengatakan bahwa guru merupakan ujung tombak dalam sistem pendidikan. Karna itu, Florensius Ronny mengakui […]

expand_less