Breaking News
light_mode

16 Kafilah Pontianak Diminta Jaga Kesehatan

  • calendar_month Ming, 28 Apr 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Sebanyak 16 peserta yang tergabung dalam Kafilah Kota Pontianak siap berlaga pada ajang Seleksi Tilawatil Quran (STQ) XXV Tingkat Provinsi Kalbar di Singkawang.

Pelaksanaan STQ XXV Provinsi Kalbar ini digelar mulai tanggal 27 April – 3 Mei 2019. Kepada para Kontingen Kota Pontianak, Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono berpesan supaya para peserta tetap menjaga fisik dan kesehatan selama mengikuti ajang lomba tingkat provinsi ini.

“Sehingga saat tampil nanti, kondisi fisik harus benar-benar fit dan tampil secara maksimal,” ujarnya usai acara pembukaan STQ XXV Kalbar di Stadion Kridasana, Singkawang, Sabtu (27/4/2019) malam.

Edi berharap, melalui STQ ini ada peningkatan kualitas dalam seni baca Al Quran di kalangan qori dan qoriah Kota Pontianak. Dengan demikian, para qori dan qoriah mampu mengharumkan nama Kota Pontianak, tidak hanya tingkat provinsi tetapi juga nasional.

“Semoga ada peserta kita yang mewakili Kalbar untuk mengikuti STQ Tingkat Nasional yang tak lama lagi digelar di Pontianak,” sebutnya.

Sebagai tuan rumah untuk STQ XXV Tingkat Nasional tahun ini, Pontianak terus berbenah dalam mempersiapkan event berskala nasional. Perlu persiapan matang untuk kelancaran pelaksanaan STQ Nasional mendatang. Banyak rencana yang tengah dipersiapkan Pemkot Pontianak menyambut kedatangan tamu dari berbagai provinsi di Indonesia.

Di tempat yang sama, Gubernur Kalbar, Sutarmidji menuturkan, pada malam ini dirinya resmi membuka STQ XXV Tingkat Provinsi Kalbar. Dalam waktu yang tak lama lagi, Kalbar menjadi tuan rumah STQ XXV Tingkat Nasional yang akan digelar di Kota Pontianak pada bulan Juni mendatang.

Sebagai tuan rumah, pihaknya tengah mempersiapkan tempat-tempat penyelenggaraan STQ Nasional di beberapa titik di Pontianak. Akan ada banyak tempat-tempat yang menjadi kenangan selama penyelenggaraan STQ Tingkat Nasional.

“Salah satunya, dikumandangkannya ayat-ayat suci Al Quran di titik nol derajat Lintang Selatan dan Lintang Utara yakni di Tugu Khatulistiwa selama lima hari berturut-turut,” tuturnya.

Sutarmidji berharap Kalbar sebagai tuan rumah STQ Tingkat Nasional menjadi ajang mengukir prestasi bagi qori dan qoriah sehingga membanggakan Kalbar. Apalagi Kalbar dulunya dikenal sebagai gudangnya qori dan qoriah.

“Saya minta Dewan Hakim harus memperhatikan kontingen kita yang akan mewakili Kalbar. Percepat Training Center (TC) agar semuanya dipersiapkan secara matang,” imbuhnya.

Sementara, Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kota Pontianak, Mulyadi memaparkan, Kafilah Pontianak yang akan bersaing dengan kabupaten/kota se-Kalbar sebanyak 16 peserta. Masing-masing mengikuti beberapa cabang yang diperlombakan.  Adapun cabang-cabang yang diikuti diantaranya, Tilawah Dewasa Putra, Tilawah Dewasa Putri, Tilawah Anak Putra, Tilawah Anak Putri, Tahfiz Quran 1 juz, 5 juz, 10 juz putra, 10 juz putri, 20 juz putra, 20 juz putri, 30 juz putra dan 30 juz putri.

“Kami berharap kontingen Pontianak bisa merebut juara umum,” pungkasnya.

Taufiq, salah satu peserta yang mewakili Kafilah Kota Pontianak, mengaku sudah melakukan berbagai persiapan melalui latihan secara rutin dan intensif serta diperkuat lagi melalui training center yang dikoordinir oleh LPTQ Kota Pontianak.

“Mudah-mudahan saat tampil nanti kami bisa maksimal dan memberikan hasil yang memuaskan. Mohon doa dan dukungan dari masyarakat Pontianak,” ucap peserta Tilawah Dewasa Putra ini. (Nrt/Hms)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Pastikan Mempawah Command Center Mulai Operasi Akhir 2021

    Bupati Pastikan Mempawah Command Center Mulai Operasi Akhir 2021

    • calendar_month Sel, 29 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah terus memacu pembangunan di masyarakat. Salah satunya pembangunan Gedung Mempawah Command Center yang digarap oleh Dinas Kominfo Kabupaten Mempawah. Selasa (29/6/2021). Bupati Mempawah, Hj Erlina berkesempatan meninjau langsung bangunan tersebut. “Alhamdulillah, secara bertahap kita terus melaksanakan pembangunan di Kabupaten Mempawah. Saat ini, kita sedang melihat secara dekat keberadaan Gedung Mempawah […]

  • Gerakan Millenial Road Safety Festival Tekan Angka Kecelakaan Usia Produktif

    Gerakan Millenial Road Safety Festival Tekan Angka Kecelakaan Usia Produktif

    • calendar_month Sen, 4 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Generasi millenial diharapkan dapat peka dan mematahui peraturan lalu lintas. Sebab, usia produktif dari 16 hingga 35 tahun di dominasi menjadi korban kecelakaan. Olehkarenanya, dengan kegiatan millenial Road Safety Festival Tahun 2019, sebagai upaya pihak kepolisian dalam menekan angka kecelakaan di usia produktif tersebut. “Harapan kita dengan acara ini mampu menjadi pelopor  keselamatan […]

  • Lokasi Kantor Gubernur dan DPRD PKR Masih Misteri

    Lokasi Kantor Gubernur dan DPRD PKR Masih Misteri

    • calendar_month Sel, 29 Jan 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kendati sudah ditinjau oleh Gubernur Kalbar, Sutarmidji. Lokasi bakal calon Gubernur dan DPRD Provinsi Kapuas Raya masih menjadi misteri. Pasalnya pemerintah belum dapat menentukan lokasi tersebut tanpa adanya hasil study feasibility. Tetapi, dari tiga opsi lahan yang diusulkan oleh Bupati Sintang, Jarot Winarno. Gubernur Kalbar hanya meninjau satu lokasi yaitu di Jerora Satu pada […]

  • Persiapkan Pendidikan Anak Sejak Dini

    Persiapkan Pendidikan Anak Sejak Dini

    • calendar_month Jum, 30 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Lima tahun pertama kehidupan anak menjadi fase krusial sekaligus masa emas karena di sini anak akan mengalami perkembangan begitu pesat, terutama otaknya. Inilah mengapa anak usia dini perlu diberi perhatian lebih, baik dari sisi nutrisi, kasih sayang, dan stimulasi. Semua kebutuhan tersebut tentunya wajib dipenuhi oleh orangtua. Namun, untuk mengoptimalkan pendidikan anak usia […]

  • Jarot: Pasien Suspect Covid-19 Asal Kapuas Hulu dalam Kondisi Sehat

    Jarot: Pasien Suspect Covid-19 Asal Kapuas Hulu dalam Kondisi Sehat

    • calendar_month Sel, 17 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ade M Djoen Sintang menangani satu pasien suspect Covid-19 asal Kabupaten Kapuas Hulu. Pasien itupun saat ini dirawat secara intensif di ruang isolasi RSUD Ade M Djoen Sintang. Untuk memastikan kondisi pasien asal Kapuas Hulu itu dalam keadaan aman dan sehat. Bupati Sintang, Jarot Winarno didampingi Kepala Dinas […]

  • Guru Berperan Dongkrak IPM

    Guru Berperan Dongkrak IPM

    • calendar_month Sen, 3 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Memperingati Hari Guru Nasional 2022 dan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyampaikan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada para guru yang telah mengabdikan dirinya untuk kemajuan dunia pendidikan di Kota Pontianak. “Atas nama Pemerintah Kota Pontianak dan secara pribadi […]

expand_less