Beranda Pendidikan Berharap Sinergitas dan Kebersamaan Tetap Terjaga dengan Baik

Berharap Sinergitas dan Kebersamaan Tetap Terjaga dengan Baik

Kapolres bersama Bupati dan Muspida mengikuti upacara virtual HUT ke-75 Bhayangkara, Kamis (1/7/2021)

LensaKalbar – Peringatan hari ulangtahun ke-75 Bhayangkara di Kabupaten Mempawah berlangsung sederhana. Perayaan ditengah pandemi Covid-19 itu dilakukan dengan upacara virtual di Mapolres Mempawah, Kamis (1/7/2021).

Perayaan tersebut dipimpin langsung Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah.

Upacara virtual peringatan Hari Bhayangkara ke-75 di Mapolres Mempawah turut dihadiri Bupati Mempawah, Hj Erlina, Dandim 1201/Mph, Letkol Inf. Dwi Agung Prihanto, Kajari Mempawah, Antoni Setiawan, Danyon Marhanlan XII, Mayor Marinir Anton Koerniawan beserta PJU Polres Mempawah.

Upacara virtual yang mengangkat tema ‘Transformasi Polri yang Presisi Mendukung Percepatan Penanganan Covid – 19 untuk Masyarakat Sehat Dan Pemulihan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju’ itu berlangsung kurang lebih 1 jam sejak pukul 09.40 – 10.30.

Usai melaksanakan upacara virtual, acara peringatan Hari Bhayangkara ke-75 di Mapolres Mempawah diisi dengan syukuran, penyerahan piala lomba tenis meja dan pemberian reward/penghargaan kepada personel yang berprestasi. Sebanyak 12 personil Polres Mempawah diganjar penghargaan atas prestasi kerja yang berhasil dicapainya.

“Terima kasih atas partisipasi dan dukungan dari seluruh pihak. Mulai dari Pemda Mempawah, Kodim 1201/MPh, Batalyon Marhanlan XII Pontianak, Kejari Mempawah dan seluruh unsur Muspida Kabupaten Mempawah,” ucap Kapolres.

Kapolres menilai, kebersamaan dan kerjasama yang terjalin dengan baik antar Muspida di Kabupaten Mempawah memberikan dampak positif terhadap pelaksanaan tugas dan tanggungjawab di masyarakat.

“Misalnya dalam hal penanganan dan penanggulangan pandemi Covid-19. Tidak mungkin kita bisa bekerja sendiri-sendiri. Harus ada kebersamaan dan kekompakan seluruh Muspida dan elemen masyarakat di Kabupaten Mempawah,” pendapatnya.

Karena itu, Kapolres berharap sinergitas dan kebersamaan yang telah terjalin dengan baik antara Polres Mempawah bersama Pemerintah Daerah dan seluruh Muspida ini hendaknya selalu terjaga dan dipelihara dengan baik.

“Polres Mempawah dapat melaksanakan tupoksinya di masyarakat berkat adanya kerjasama dan dukungan dari Pemda, Muspida dan seluruh elemen masyarakat. Mari bersama-sama kita eratkan kebersamaan ini untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ajaknya.

Sementara itu, Bupati Mempawah, Erlina mengucapkan selamat HUT Bhayangkara ke-75 tahun 2021. Dengan momentum itu, Bupati mendoakan agar Polri umumnya dan Polres Mempawah khususnya selalu memacu semangat kerja melayani masyarakat.

“Semoga Polres Mempawah selalu dihati masyarakat, mengayomi dan menjadi mitra Pemerintah Kabupaten Mempawah dalam memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat,” ucap Erlina.

Erlina mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Polres Mempawah yang telah memberikan kontribusi besar dalam mengatasi berbagai permasalahan di masyarakat. Terlebih dalam penanganan dan penanggulangan pandemi  Covid-19 yang telah berlangsung setahunan ini.

“Jajaran Polres Mempawah bekerja siang dan malam bersama seluruh stakeholder lainnya membantu pemerintah daerah mengendalikan pandemi Covid-19. Mudah-mudahan kita semua selalu solid dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawab melayani masyarakat dan daerah ini dengan sebaik mungkin sesuai tupoksi masing-masing,” tandas Erlina.

Dandim 1201/Mph, Letkol Inf. Dwi Agung Prihanto mendoakan agar Polres Mempawah senantiasa bekerja maksimal dan profesional dalam melayani dan mengayomi masyarakat di wilayah hukumnya.

“Selamat merayakan Hari Bhayangkara ke-75. Semoga, Polres Mempawah semakin solid, profesional dalam melindungi dan mengayomi masyarakat. Khususnya ditengah situasi pandemi Covid-19 ini guna menuju transportasi yang transisi,” pungkasnya. (Dex)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here