Beranda Sintang Sintang Komitmen Perluas Transaksi Digital

Sintang Komitmen Perluas Transaksi Digital

Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto ketika menghadiri Pembentukan Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Tahun 2021 di Aula Badan Pengelola Pendapatan Daerah Kabupaten Sintang, Senin (7/6/2021)

LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang berkomitmen mendukung upaya percepatan dan perluasan digitalisasi daerah, dengan membentuk Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Sintang.

Ihwal tersebut diungkapkan Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto ketika menghadiri Pembentukan Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Tahun 2021 di Aula Badan Pengelola Pendapatan Daerah Kabupaten Sintang, Senin (7/6/2021).

Wabup Sudiyanto berharap kepada tim TP2DD yang dibentuk dapat meningkatkan transparansi transaksi keuangan daerah, mendukung tata kelola, serta mengintegrasikan sistem pengelolaan keuangan daerah dalam rangka mengoptimalkan pendapatan daerah.

“Dengan transparansi keuangan daerah, diharapkan optimalisasi pendapatan daerah bisa dilakukan,” ujar Wabup Sudiyanto.

Selain itu, Wabup Sudiyanto meminta kepada TP2DD agar mampu mensosialisasikan secara luas, sehingga dapat memberikan kepercayaan kepada masyarakat untuk melakukan transaksi apapun menggunakan digital.

“Jadi, keberadaan tim ini sangat diperlukan dalam rangka memberikan kepercayaan masyarakat agar transaksi apapun kedepan menggunakan digital,” katanya.

Untuk di Kabupaten Sintang, ungkap Sudiyanto, pihaknya sudah membentuk Tim TP2DD ini. Namun untuk diimplementasikan ke lapangan masih belum, karena pihaknya masih menyusun Surat Keputusan Bupati Sintang tentang pembentukan Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah Kabupaten Sintang.

“Kalau semuanya sudah selesai, tinggal kita lakukan sosialisasi saja kepada seluruh OPD dan masyarakat Kabupaten Sintang untuk melakukan transaksi menggunakan digital,” ungkap Wabup Sudiyanto.

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Barat, Agus Chusaini berharap agar kegiatan Pembentukan Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) di setiap kabupaten/kota di Kalbar bisa dapat segera dilakukan.

“Dalam pengembangan pariwisata UMKM adalah wadah sebagai bentuk sinergi seluruh kebijakan di daerah dalam memajukan dan mensejahterakan masyarakat Kalimantan Barat, kami turut mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi, Pemerintah kabupaten/kota, serta Forkopimda se Kalimantan Barat untuk berdiskusi dan berkoordinasi dalam penyelenggaraan kegiatan ini,” pungkasnya. (Dex)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here