Beranda Headline Server BKN Sulit Diakses? BKPSDM Sintang Bocorkan Waktu yang Tepat Daftar CPNS...

Server BKN Sulit Diakses? BKPSDM Sintang Bocorkan Waktu yang Tepat Daftar CPNS 2018

Calon pelamar CPNS 2018 saat melihat jadwal dibukanya pendaftaran dan formasi CPNS 2018, Kamis (27/09/2018) di Kantor BKPSDM Sintang

LensaKalbar – Memasuki hari kedua dari jadwal pendaftaran CPNS 2018 di sscn.bkn.go.id, sejumlah calon pelamar mengaku masih belum bisa melakukan pendaftaran secara online. Sementara, pendaftaran sudah dimulai sejak Rabu, (26/9/2018) hingga Rabu (10/10/2018) mendatang.

“Hari pertama kemarin sudah mencoba melakukan pendaftaran. Namun masih belum bisa masuk ke server BKN,” kata Asep Adiwijaya, warga Masuka, Kelurahan Kapuas Kiri Hilir, Kecamatan Sintang, Kamis (27/9/2018).

Dirinya akan kembali mencoba pada hari ketiga pendaftaran dan akan lebih bersabar untuk mendaftar. Dia akan mencoba memilih waktu malam hari saat akan mendaftar.

“Kita tidak tahu juga sih, apa kendalanya sampai tidak bisa masuk ke server,” kata Asep.

Terpisah, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM, Palentunus, memebnarkan bahwa bagi pelamar CPNS 2018 untuk masuk ke server
sscn.bkn.go.id mengalami kesulitan. Kondisi ini pun disebabkan dengan downnya server milik Badan Kepegawaian Negara (BKN).

“Pelamar CPNS 2018 tidak hanya dari Kabupaten Sintang. Tetapi menyebar di seluruh Indonesia dengan tujuan yang sama di sscn.bkn.go.id. Kemungkinan besar servernya down atau mengalami gangguan secara teknis,” kata Palentinus.

Olehkarenanya, Palentinus menyarankan para  pelamar CPNS 2018 di Kabupaten Sintang agar memilih waktu yang tepat untuk masuk ke servernya BKN. Sebab, ada waktu-waktu tertentu dapat masuk ke servernya BKN.

“Antara jam 5-6 pagi kemungkinan besar dapat masuk. Tetapi, jaringan internet juga harus dalam keadaan stabil tanpa adanya gangguan,” ungkap Palentunus.

Kemudian, tambah Palentinus, apabila pelamar CPNS 2018 di Kabupaten Sintang masih tidak bisa masuk ke server dalam kurun waktu satu minggu kedepan. Maka pihaknya akan langsung berkoordinasi dengan BKN.

“Apakah waktu pendaftarannya kita minta tambah atau ada solusi lainya. Karena waktu pendaftaran CPNS 2018 tinggal dua minggu lagi,” ungkapnya.

Dari hasil pemantauan BKPSD, sejak hari pertama pendaftaran CPNS 2018 di buka hingga hari kedua. Baru ada 8 pelamar yang barhasil melakukan registrasi di server BKN.

“Hari pertama terpantau 3 pelamar. Sementara hari kedua ini ada 5 pelamar yang berhasil registrasi. Totalnya baru ada 8 pelamar,” katanya. (Dex)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here