Peresmian Bandara Tebelian? Lewati Ini Dulu…

  • Whatsapp

LensaKalbar – Ketua Tim Humas Direktorat Jenderal (Ditjen) Perhubungan Udara, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI, I Gede Dharmika mengatakan, Bandar Udara (Bandara) Tebelian Kabupaten Sintang tidak bisa langsung diresmikan begitu saja.

Menurut Dharmika, terdapat beberapa syarat harus dilalui terlebih dahulu. Di antaranya, mesti dioperasikan terlebih dahulu, baru diresmikan. “Paling tidak, tiga bulan setelah dioprasionalkan, baru bisa diresmikan,” katanya ketika meninjau Bandar Tebelian Sintang, Kamis (22/3).

Bacaan Lainnya

Dengan dioperasionalkan terlebih dahulu sebelum diresmikan itu, menurut Dharmika, akan diketahui kelemahan atau kekurangan Bandar Tebelian. Hal ini sangat penting untuk segera diperbaiki.

Dharmika juga meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang memperhatikan masalah Kawasan Keselamatan Operasi Penerbangan (KKOP), seperti rumah di kawasan Bandar, tidak boleh di atas dua lantai.

Kemudian, Pemkab Sintang juga harus mulai membangun fasilitas kesehatan di dekat Bandara, untuk mengantisipasi keadaan darurat.

“Misalkan ada kejadian di Bandara, maka maksimal 30 menit ambulans harus sudah sampai ke fasilitas kesehatan,” kata Dharmika.

Ia menyarankan, masyarakat untuk jangan buru-buru dulu minta bekerja di Bandara Tebelian.

“Kerja di Bandara itu memerlukanskill yang tinggi. Tetapi kami akan membantu dengan Tim Pendidikan dan Pelatihan yang sudah berstandar,” ucap Dharmika.

Sementara terkait kedatangan Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) untuk meresmikan Bandara Tebelian Sintang nantinya, ungkap Dharmika, tergantung Sekretariat Negara.

Sementara itu, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sintang, Kartiyus mengatakan, masyarakat sudah lama menginginkan Bandara Tebelian dioperasionalkan.

Meskipun demikian, tambah dia, Pemkab Sintang dan masyarakat menyadari dan mesti bersabar. Sebab kewenangan untuk mengoperasionalkannya dan meresmikannya di tangan Pemerintah Pusat (Pempus).

“Kita harus bersabar menunggu keputusan Pemerintah Pusat. Saya yakin kalau sebuah kota ada Bandara yang memadai, maka kota tersebut akan maju dan berkembang,” tutur Kartiyus. (Dex)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *